Pesantren Pembangunan Miftahul Huda Cilacap

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD1 MTS/SMP1
MA/SMA1 Maly/Univ.1
Tahfidz1 Laboratorium1
Poli Kesehatan1 Koperasi1
Pesantren Pembangunan Miftahul Huda Cilacap

Profil

Pondok Pesantren (Ponpes) Pembangunan Miftahul Huda Kampung Cigaru I, Majenang, Kabupaten Cilacap, merupakan salah satu ponpes terbesar di wilayah Cilacap bagian barat yang kini diasuh oleh KH. Muklis Sufyan. Minggu (21/7) hari ini, digelar sarasehan jurnalistik berkerja sama dengan Suara Merdeka di ponpes tersebut. Di pesantren itu kini terdapat 600 santri terdiri atas 200 santri putra dan 400 santri putri.

Pondok Miftahul Huda Cigaru, dalam perjalanannya mengalami lika-liku sejarah yang cukup panjang. Tempat berdirinya pondok pesantren, dulu merupakan daerah rawa yang dikenal dengan sebutan Rawa Ruum. Pada 1910, KH. Abdul Majid, seorang ulama asal Desa Klangon, Karanganyar, Kebumen merupakan orang yang pertama trukah dengan mendirikan sebuah masjid dibantu lurah setempat, Karmanom.

Masjid tersebut diberi nama Masjid Karmal Majid diambil dari gabungan nama Karmanom dan Abdul Madjid. Sumber Ilmu Ketika kondisi KH Abdul Majid makin tua, estafet kepemimpinan diserahkan kepada putra menantunya, KH Sufyan Tsauri. Di bawah kepemimpinan sang putra menantu, dalam waktu relatif singkat Pesantren Cigaru makin berkembang. Ribuan santri berdatangan dari segenap pelosok Tanah Air, bahkan ada yang dari Singapura dan Malaysia.

Pada masa ini pesantren Cigaru boleh dikatakan merupakan sumber ilmu pengetahuan agama Islam untuk wilayah Cilacap dan Banyumas barat. Pribadi KH Sufyan Tsauri di samping sebagai ulama yang memiliki pandangan luas, dia juga seorang tokoh yang mampu membaca aspirasi masyarakat. Setelah wafatnya KH Sufyan Tsauri, sekitar tahun 1950-an, keadaan pesantren semakin hari semakin mundur.

Pesantren itu boleh dikatakan lenyap dari peredaran. Masa itu sungguh merupakan lembaran hitam yang cukup menyedihkan. Keadaan mulai berubah setelah situasi negara kembali normal. Pada 1963, atas prakarsa Kiai Salamun, juga menantu KH. Abdul Majid dan kiai Muhammad Djarir sebagai putra sulung dari KH. Sufyan Tsauri mengumpulkan puing-puing reruntuhan pondok Cigaru untuk ditegakkan kembali.

Ponpes Miftahul Huda Cigaru kembali bergeliat melakukan aktivitas dan berkembang hingga sekarang, di bawah asuhan KH. Muklis Sufyan, putra keenam dari delapan bersaudara dari KH Sufyan Tsauri. Pada tahun 2012, ponpes ini mendapat sertifikat ISO 900:2008. Ini merupakan Ponpes Syalafiyah pertama di Indonesia yang mendapat pengakuan internasional. 
Pendiri
KH. Abdul Madjid

Pengasuh
1. KH. Abdul Madjid
2. KH. Sufyan Tsauri
3. KH. Salamun
4. KH. Abdul Majid 
5. KH. Djarir
6. KH. Muklis Sufyan.

Pendidikan

Pendidikan Formal
1. RA/TK "Miftahul Huda"
2. MI Pesantren Pembangunan
3. MTs Pesantren Pembangunan
4. MA Pesantren Pembangunan
5. STAI Sufyan Tsauri 

Pendidikan Non Formal
1. Pendidikan Pesantren
2. Tahfidz Al-Qur’an
3. Kajian Kitab Salaf/Kuning
4. Pendidikan Takhossus
5. Madrasah Diniyah tingkat Awaliyah, Wustho, Ulya, dan Ma’had A’li
6. Pengajian Majlis Ta’lim
7. Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ)
8. Pelatihan-pelatihan
9. Pengajian
10. Tilawatil Qur’an

Ekstrakurikuler

Pesantren Pembangunan Miftahul Huda memiliki ekstrakurikuler yang bisa diikuti santri, di antaranya:
1. Pembinaan Tahfidzul al-Qur'an
2. Seni Tilawah Al-Qur’an
3. Kajian kitab-kitab kuning
4. Hadrah
5. Khitobah
6. KJurnalistik (Majalah Dinding)
7. Pengembangan Olahraga
8. Ziarah
9. Tahlil, Dzikrul Ghofilin, dan Mujahadah
10. Pramuka
11. PMR
12. Komputer
13. Paskibra
14. Seni Tari
15. PBB


Hadrah di pesantren Pembangunan Miftahul Huda


Pramuka di pesantren Pembangunan Miftahul Huda

Fasilitas

Pesantren Pembangunan Miftahul Huda memiliki fasilitas sebagai berikut:
1. Asrama Putra 5 komplek 30 kamar
2. Asrama Utara Putri Utara 3 komplek 15 kamar
3. Asrama Putri Selatan 4 komplek 22 kamar
4. Asrama Putri Jadid 1,2, Komplek 7 kamar
5. Asrama Putri Jadid 2,1, Komplek 3 kamar
6. Ruang belajar madrasah dan pengajian 25 ruang
7. Poskestren
8. Kantin
9. Koperasi
10. Masjid Karmal Majid
11. Mushola putri
12. Aula pesantren
13. Perpustakaan
14. MCK yang memadai
15. BMT
16. Lapangan Olahraga


Masjid di pesantren Pembangunan Miftahul Huda


Gedung Madrasah di pesantren Pembangunan Miftahul Huda

Alamat

, (0280) 623944, 0813-2815-5457, 0857-4752-7531, 0813-2719-3153, 0857-1365-9902
Email: ponpesmiftahulhudacigaru@gmail.com

Untuk informasi lebih lanjut dan mengenai pendaftaran silahkan hubungi melalui Website ini: Pesantren Pembangunan Miftahul Huda

 

KUNJUNGI JUGA


Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id.

 

 

 

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.